Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar prihatin dengan kisah seorang ibu lansia asal Magelang bernama Trimah yang dititipkan ketiga anaknya di Griya Lansia Husnul Khatimah, Malang, Jawa Timur. Gus Muhaimin menyayangkan sikap tiga anak Trimah tersebut.
“Ibu itu tidak akan tergantikan sampai kapan pun. Kita bisa sukses dan bahkan bisa hidup sampai detik ini ya karena ibu. Jadi saya cukup menyayangkan apa yang dialami Ibu Trimah, saya kira putra-putrinya itu yang seharusnya merawat beliau, bukan panti,” kata Gus Muhaimin di Jakarta, Rabu, (3/11/2021).
Gus Muhaimin mengingatkan betapa pentingnya berbakti kepada orang tua, terutama sosok ibu. Bahkan, lanjutnya, perintah berbakti kepada orang tua termaktub jelas dalam Al-Qur’an.
“Tidak ada alasan apapun bagi kita untuk tidak berbakti kepada orang tua sampai akhir hayat beliau. Allah sendiri kan sudah memerintahkan demikian, bahwa kita semua harus menghormati mereka, merawat mereka, menyayangi sampai kapanpun,” ujar Gus Muhaimin.
Ayat Al-Qur’an yang dimaksud Gus Muhaimin adalah surah Al-An’am ayat 151 yang artinya: ‘Katakanlah: Marilah kubacakan apa yang diharamkan atas kamu oleh Tuhanmu, yaitu: janganlah kamu mempersekutukan sesuatu dengan Dia, berbuat baiklah terhadap kedua orang ibu bapak’. Hal ini menunjukkan betapa tinggi dan mulianya amalan berbakti kepada orang tua tersebut.
Selain itu, Gus Muhaimin juga menginstruksikan kader dan pengurus PKB untuk memberikan pendampingan dan solusi atas kasus menimpa Trimah, termasuk bagi keluarga Trimah yang berada di Magelang, Jawa Tengah.
“Saya minta kader dan pengurus PKB untuk turun, cek langsung bagaimana kondisi ibu Trimah. Cek juga keluarganya yang di Magelang, temui mereka, tanyakan beri pendampingan dan advokasi,” ujar Gus Muhaimin.